Powered By Blogger

Rabu, 03 Oktober 2012

BIBLIOGRAFI MAULIYANA LAELE

Nama      : Mauliyana laele
Nim        : 1252132031
Kelas      : Business English A

BIBLIOGRAFI
A.      Pengertian Bibliografi
Bibliografi berasal dari bahasa Yunani, yaitu Biblion yang berarti buku dan Graphein yang berarti menulis. Secara harfiah Bibliografi adalah penulisan buku. Jadi, Bibliografi adalah kegiatan teknis membuat deskripsi untuk suatu cantuman tertulis atau pustaka yang telah diterbitkan, yang tersusun secara sistematik berupa daftar menurut aturan yang dikehendaki. (Gus Palena : 2012)
B.      Jenis-jenis Bibliografi

Ø  Dari segi cara penyajian dan uraian deskripsinya, bibliografi dibagi menjadi:
·         Bibliogrfi deskriptif:
“Yaitu bibliografi yang dilengakapi deskripsi singkat yang didapat dari gambaran fisik yang tertera atau tertulis dalam bahan pustaka. Seperti judul buku atau majalah, judul artikel, nama pengarang, data terbitan (impresium), kolasi serta kata kunci dan abstrak yang tertulis.” (Gus Palena : 2012)
·         Bibliografi evaluatif: 
“Yaitu bibliografi yang dilengkapi dengan evaluasi tentang suatu bahan pustaka. Evaluasi ini biasanya mencakup penilaian terhadap isi suatu bahan pustaka atau artikel.” (Gus Palena : 2012)
Ø  Dari segi cakupanya, bibliografi dapat dibagi menjadi:
·         Bibliografi retrospektif :
“Yaitu jenis bibliografi yang mencatat bahan pustaka yang telah diterbitkan pada zaman yang lampau. Misalnya “Bibliografi sejarah perang Dipenogoro”.” (Gus Palena : 2012)
·         Bibliografi terkini/current :
“Yaitu jenis bibliografi yang mencatat terbitan yang sedang atau masih terbit saat ini.
Contohnya Ulrich’s International Periodicals Directory.”
(Gus Palena : 2012)
·         Bibliografi selektif
“Yaitu jenis bibliografi yang mencatat terbitan tertentu dengan tujuan tertentu. Misalnya “Buku bacaan terpilih untuk anak usia pra sekolah”.” (Gus Palena : 2012)
·         Bibliografi subjek :
“Yaitu jenis bibliografi yang mencatat bahan pustaka atau artikel pada bidang ilmu dan subjek tertentu. Misalnya “Bibliografi khusus ternak kelinci”.” (Gus Palena : 2012)
·         Biliografi nasional :
“Yaitu jenis bibliografi yang mencatat terbitan suatu Negara atau daerah regional tertentu. Contohnya “Bibliografi Nasional Indonesia”. Penentuan cakupan/topik suatu bibliografi ditentukan berdasarkan berbagai pertimbangan antara lain:
»        Permintaan pengguna.
»        Topik yang sedang  berkembang atau yang banyak diperlukan saat itu.
»        Dokumentasi koleksi yang dimiliki.
»        Mandate instansi.” (Gus Palena : 2012)

C.      Tata cara dan contoh penulisan Bibliografi

v  Bibliografi yang dikutip dari buku
Penulisan nama untuk awal menggunakan huruf besar terlebih dahulu setelah nama belakang ditulis beri (tanda koma), dimulai dari nama belakang lalu beri (tanda koma) dan dilanjutkan dengan nama depan, tahun pembuatan atau penerbitan buku, judul bukunya ingat ditulis dengan mengunakan huruf miring setelah judul gunakan (tanda titik), tempat diterbitkannya setelah tempat penerbitan gunakan (tanda titik dua),  dan penerbit buku tersebut diakhiri dengan (tanda titik). ( Faisal : 2009 )
Contoh:
  Peranginangin, Kasiman (2006). Aplikasi Web dengan PHP dan MySql. Yogyakarta: Penerbit Andi Offset. ” “( Faisal : 2009 )
“ Soekirno, Harimurti ( 2005). Cara Mudah Menginstall Web Server Berbasis Windows Server 2003. Jakarta: Elex Media Komputindo. ” ( Faisal : 2009 )
v  Bibliografi yang dikutip dari internet
Tulis nama, tulis (tahun buku atau tulisan dibuat dalam tanda kurung) setelah itu beri (tanda titik), tulis judul buku/tulisannya lalu beri (tanda titik) lagi, tulis alamat websitenya gunakan kata (from) untuk awal judul web dan lain-lain setelah itu beri tanda koma,  tulis tanggal pengambilan. ( Faisal : 2009 )
Contoh:
“ Albarda (2004). Strategi Implementasi TI untuk Tata Kelola Organisasi (IT Governance).From http://rachdian.com/index2.php?option=com_docman&task=doc_view&gid=27&Itemid=30, 3 August 2008 “( Faisal : 2009 )
v  Bibliografi yang dikutip dari skripsi
Nama penulis ditulis paling depan, diikuti tahun yang tercantum pada sampul, judul skripsi ditulis dengan cetak miring diikuti dengan pernyataan skripsi tidak diterbitkan, nama kota tempat perguruan tinggi, dan nama fakultas serta nama perguruan tinggi. ( Daud : 2010 )
Contoh:
 Nuarsa, I.  W., 1991. Prediksi Erosi dengan Metode Persamaan Umum Kehilangan Tanah dan
Perencanaan Konservasi Tanah di DAS Betel Karangasem.
Skripsi Tidak Dipublikasikan. Denpasar: Universitas Udayana.
( Daud : 2010 )
v  Bibliografi yang dikutip dari makalah
Nama penulis ditulis paling depan,  tahun,  judul makalah ditulis dengan cetak miring, dan diikuti pernyataan "Makalah disajikan dalam ...", nama pertemuan, lembaga penyelenggara, tempat penyelenggaraan, dan tanggal serta bulannya. ( Daud : 2010 )
Contoh:
 Huda, N., 1991. Penulisan Laporan Penelitian untuk Jurnal. Makalah disajikan dalam Lokakarya Penelitian Tingkat Dasar bagi Dosen PTN dan PTS di Malang Angkatan  XIV, Pusat Penelitian IKIP MALANG, Malang, 12 Juli.” ( Daud  : 2010 )
v  Bibliografi yang dikutip dari majalah atau Koran
Nama penulis,  bila nama penulis < 6 tulis semua,  bila nama penulis > 6 tulis ke-enam penulis diikuti et al. Judul dari kutipan, nama majalah, tahun, volume : halaman. Nama penulis, nama keluarga diikuti inisial nama depan dan namatengah. Judul makalah ditulis dengan huruf kecil. Nama majalah disingkat dengansingkatan lazim sesuai IndexMedicus. ( Saleha Sungkar : 2010 )

Contoh:

“ Sungkar S, Nuhonni SA, HarmaniB, Sulistiadi W, Satar JP,Budiman J, et al. Penatalaksanaan demam berdarah. Medika 1986;8:121-8. “( Saleha Sungkar : 2010 )

Dikutip dari surat kabar

“ Bakir M, Julianto I. HepatitisC juga bisa ancam transfusidarah. Kompas 14 Desember 1993; halaman 1 (kolom 3).” ( Saleha Sungkar : 2010 )



DAFTAR PUSTAKA

           2010

           02 Maret 2009

        April 2012

                                13 Mei 2010

Tidak ada komentar:

Posting Komentar